RESEP MEMBUAT JAMUR CRISPY ENAK DAN RENYAH
Jamur
goreng crispy adalah salah satu jenis kreasi camilan dari bahan jamur
yang cukup diminati sehingga banyak bermunculan franchise jamur crispy, menggugah selera dan bergizi tinggi. Teksturnya
yang renyah tahan lama, kriuk-kriuk dan gurih sangat disukai. Bahannya
mudah didapat dan cara memasaknyapun cukup mudah. Bahan
tepung crispy di bawah ini bisa juga digunakan untuk menggoreng ayam(KFC/kentucky),
rendam ayam terlebih dahulu dalam larutan bawang putih dan garam selama
kurang lebih 2 jam agar rasanya lebih enak. Berikut RESEP MEMBUAT JAMUR CRISPY ENAK DAN RENYAH.
BAHAN TEPUNG CRISPY:
BAHAN TEPUNG CRISPY:
250 gr jamur tiram
150 gr tepung terigu
50 gr tepung maizena/tepung kanji
50 gr tepung beras
¼ sdt baking powder
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
½ bungkus bumbu penyedap(royco,masako)
UNTUK PENCELUP:
6 sdm bahan tepung crispy
2 btr telur ayam
Air es secukupnya
CARA MEMBUAT JAMUR CRISPY DAN ENAK:
- Untuk bahan tepung crispy, campurkan semua bahan hingga tercampur rata. Sisihkan
- Untuk pencelup, campurkan semua bahan hingga didapat tekstur pencelup yang agak kental. sisihkan
- Cuci jamur hingga bersih, lalu tiriskan hingga kering. Sisihkan
- Masukan jamur yang telah kering kedalam adonan pencelup, kemudian masukan kedalam tepung crispy hingga didapat tekstur yang kriting. Kemudian langsung masukan ke dalam wajan berisi minyak yang telah panas
- Goreng hingga matang. Angkat dan sajikan