RESEP CARA MEMBUAT BROWNIES PANGGANG YANG MUDAH DAN ENAK
- 200 gr tepung terigu
- 200 gr mentega
- 400 gr gula pasir
- 4 btr telur
- 90 gr coklat bubuk atau 200 gr coklat batang yang dilelehkan
- 220 ml air
- 130 ml susu kental manis
CARA MEMBUAT BROWNIES SEDERHANA DAN ENAK:
- Siapkan loyang, lapisi dengan mentega dan tepung terigu. Sisihkan
- Ayak tepung terigu dan coklat bubuk, sisihkan
- Campurkan air dan susu kental manis, aduk rata. Sisihkan
- Masukan telur dan gula pasir, kocok menggunakan mixer hingga mengembang. Kemudian masukan mentega sedikit demi sedikit sambil terus dikocok (selama kurang lebih 2 menit)
- Masukan tepung dan coklat yang sudah diayak, bergantian dengan campuran air dan susu ke dalam adonan telur dan mentega. Aduk menggunakan spatula hingga tercampur rata dan jangan terlalu lama
- Masukan adonan ke dalam loyang dan panggang selama kurang lebih 40 menit sampai matang. Bila perlu test dengan menggunakan lidi
- Brownies siap disajikan
RESEP CARA MEMBUAT BROWNIES KUKUS YANG MUDAH DAN ENAK