TIPS CARA MEMILIH TAS YANG BAIK SESUAI BENTUK TUBUH

tasss1Ketika hendak membeli atau belanja tas baru terutama secara online khususnya tas wanita, sebaiknya tidak menentukan pilihan hanya berdasarkan trend ataupun branded saja ataupun model terbaru yang cantik dan murah, tetapi ada baiknya juga untuk menyesuaikan dengan bentuk tubuh yang dimiliki terutama jika tas biasa digunakan untuk bekerja. Cara yang paling mudah adalah pilihlah bentuk tas yang merupakan kebalikan dari type tubuh anda, misalnya jika anda memiliki bentuk tubuh yang tinggi dan langsing salah satunya yaitu pilihlah tas yang berbentuk bulat dan jika anda memiliki bentuk tubuh yang sedikit pendek dan gemuk, pilihlah tas yang berbentuk persegi panjang kecil yang berbahan kain atau kulit yang lembut. Memilih tas tentu berbeda untuk yang bertubuh tinggi dan langsing, gemuk, mungil atau kecil dan berpinggul atau berdada besar. Berikut TIPS CARA MEMILIH TAS YANG BAIK SESUAI BENTUK TUBUH.


Bentuk tubuh yang tinggi dan ramping
Bila anda memiliki bentuk tubuh yang tinggi dan langsing sebetulnya hampir semua model tas bisa dikenakan, yang perlu diperhatikan adalah ketika memilih ukuran tas. Hindari tas yang berukuran kecil dan tas bahu yang bertali pendek karena akan membuat anda terlihat lebih besar dan lebih tinggi.

Bertubuh gemuk
Bagi yang memiliki tubuh yang agak gemuk, hindari ukuran tas yang terlalu kecil karena akan membuat anda terlihat lebih besar, pilihlah tas yang agak besar dengan tali yang agak panjang untuk mengimbangi lekuk tubuh anda.

Bertubuh mungil
Hindari tas dengan ukuran besar karena akan terkesan menutupi tubuh dan pilihlah tas yang berukuran kecil. Selain itu hindari juga tas dengan tali panjang karena badan akan terlihat lebih turun dan lebih pendek. 

Berpinggul dan berdada besar
Bagi yang memiliki pinggul yang besar pilihlah tas dengan tali pendek atau tas dengan panjang di atas pinggul, dan bagi yang memiliki bagian dada yang lebih besar pilihlah tas dengan tali panjang dengan ukuran yang agak besar.

Selanjutnya:
DAMPAK, BAHAYA SEPATU HAK TINGGI BAGI KESEHATAN